Download Format Berita Acara Musyawarah Desa Penetapan Data SDGs Desa
Berita Acara Musyawarah Desa Penentapan Data SDGs Desa Tahun 2021
Pelaksanaan Pendataan Desa berbasis Sustainable Development Goals (SDGs) Desa Tahun 2021 sudah memasuki akhir bulan. Sebagaimana kita ketahui bersama deadline pemutakhiran data SDGs Desa 2021 dan Indeks Desa Membangun (IDM) 2021 seperti yang cantumkan dalam surat Plt. Direktur Jenderal Pembangunan Desa dan Perdesaan Nomor 5/PR/03.01/III/2021 bahwa pemutakhiran data IDM berbasis SDGS Desa dilaksanakan mulai tanggal 1 Maret 2021 sampai dengan 31 Mei 2021.Hasil dan rekomendasi yang dikeluarkan dari data SDGS Desa 2021 dan IDM 2021 menjadi dasar penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa Tahun Anggaran 2022, dan APBDesa Tahun Anggaran 2022. Perkembangan status Desa sesuai hasil Pemutakhiran IDM 2021 menjadi salah satu dasar pengalokasian Dana Desa Tahun 2022 oleh Kementerian Keuangan. Penetapan hasil dan rekomendasi data SDGs Desa wajib ditetapkan dalam forum musyawarah Desa (musdes) dan ditetapkan dengan SK Kades tentang Penetapan Data SDGs Desa.
Baca juga : Surat Kemendesa Perihal Penegasan Pemutakhiran Data IDM Berbasis SDGs Desa
SDGs Desa ini merupakan upaya terpadu mewujudkan Desa tanpa kemiskinan dan kelaparan, Desa ekonomi tumbuh merata, Desa peduli kesehatan, Desa peduli lingkungan, Desa peduli pendidikan, Desa ramah perempuan, Desa berjejaring, dan Desa tanggap budaya untuk percepatan pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.
Adapun tujuan pendataan SDGs Desa ialah:
Disini kami akan bagikan format Berita Acara Musyawarah Desa Penentapan Data SDGs Desa yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari lampiran SK Kades tentang Penetapan Data SDGs Desa.
Adapun tujuan pendataan SDGs Desa ialah:
- Menyusun Pokja Relawan Pendataan Desa
- Memutakhirkan data pada level desa
- Memutakhirkan data pada level rukun tetangga
- Memutakhirkan data pada level keluarga
- Memutakhirkan data pada level warga
- Menganalisis data sesuai kaidah SDGs Desa
- Merekomendasikan pembangunan desa dan pemberdayaan masyarakat sesuai hasil analisis SDGs Desa
- Penyampaian Pencapaian SDGs Desa;
- Evaluasi dan Pembahasan Pencapaian SDGs Desa Tahun 2021; dan
- Penetapan SDGs Desa menjadi dasar RKP Desa Tahun berikutnya (Tahun 2022).
Baca juga : SK Tim Kelompok Kerja Relawan Pendataan SDGs Desa dan Indeks Desa Membangun (IDM) Tahun 2021
Download Disini
Silakan dibagikan, semoga bermanfaat. Mari bergabung dengan FansPage Facebook kami Berbagi Desa untuk mendapatkan info-info lainnya tentang bansos dan info desa.
0 Response to "Download Format Berita Acara Musyawarah Desa Penetapan Data SDGs Desa"
Post a Comment